Minggu, 13 Juli 2008

Sorong Selatan Guide | papua Barat | Riset

Sorong Selatan Guide | papua Barat | Riset

Agenda pembangunan daerah di Kabupaten Sorong Selatan meliputi tiga agenda besar. Agenda ini tercantum dalam dokumen RPJMD tahun 2006-2011 Kabupaten Sorong Selatan.

Agenda pertama adalah mewujudkan Kabupaten Sorong Selatan yang maju dalam berbagai aspek pembangunan. Agenda ini diwujudkan melalui program pembangunan infrastuktur dasar, program peningkatan akses masyarakat terhadap fasilitas pendidikan yang berkualitas, program peningkatan akses masyarakat terhadap pelayanan kesehatan yang berkualitas, program pembangunan daerah pedesaan, program pembangunan pertanian serta program peningkatan perlindungan dan kesejahteraan sosial.

Agenda kedua adalah agenda untuk membangun Kabupaten Sorong Selatan menuju kemandirian. Agenda ini diwujudkan dalam beberapa program seperti program penciptaan tata pemerintahan yang bersih danberwibawa, program pengembangan dan pemberdayaan koperasi dan usaha kecil, mikro, dan menengah, program pengembangan industri kecil dan menengah, perdagangan, dan penanaman modal, program peningkatan pengelolaan SDA dan pelestarian lingkungan hidup, serta program peningkatan perlindungan dan kesejahteraan sosial.

Agenda ketiga adalah mendorong pembangunan di Kabupaten Sorong Selatan yang lebih memiliki keseimbangan. Agenda ini diwujudkan dalam beberapa program seperti program pengurangan ketimpangan pembangunan wilayah, perbaikan iklim ketenagakerjaan, peningkatan kualitas kehidupan beragama, pengembangan kebudayaan yang berlandaskan pada nilai-nilai luhur, serta program peningkatan keamanan danketertiban dan penanggulangan kriminalitas

Tidak ada komentar: